Fantastis, Pesta Menghabiskan Rp 141 Miliar

jpnn.com - AMURANG - Fantastis. Miliaran rupiah diprediksi terkuras saat pengucapan syukur di Minahasa Selatan (Minsel), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Minggu (10/7).
Apalagi, pencairan THR membuat karyawan swasta hingga Aparatur Sipil Negara (ASN) jor-joran. Jika dihitung, dari 80.791 Kepala Keluarga (KK) di Minsel, setengah yang merayakan, atau 40.396 KK, dikalikan Rp 3,5 juta per KK, diperkirakan mencapai Rp 141,3 miliar.
Jumlah ini tak sedikit. Apalagi, Minsel menjadi satu-satunya kabupaten yang merayakan pengucapan syukur. Hampir dipastikan, 167 desa dan 10 kelurahan bakal diserbu sahabat, kenalan, handai taulan dari luar Minsel.
Devi Kodongan, salah satu tokoh masyarakat Minsel tak membantah jika banyak warga menyambut pengucapan syukur. Kemarau panjang 2015, yang menyebabkan banyak tanaman petani mati, diakuinya cukup berpengaruh.
“Tapi tetap banyak yang merayakan pengucapan syukur. Mungkin karena ini sudah agenda rutin tahunan, dan jadi momen masyarakat menaikkan syukur atas berkat dan penyertaan Tuhan selama ini,” ucapnya seperti dilansir Manado Post (JPNN Group).
Sejumlah masyarakat yang ditemui mengaku hajatan setahun sekali ini untuk mensyukuri berkat-berkat Tuhan bagi masyarakat Minsel. "Ini sudah tradisi dan ajang kumpul keluarga serta kenalan. Mau tidak mau harus ada persiapan," beber Niva Wowor, ibu rumah tangga asal Lewet, Amurang.
Hal senada diungkapkan Femmy Arikalang. Dirinya mengaku tak khawatir tentang biaya atau pengeluaran tersebut pada perayaan pengucapan syukur.
"Ini kan acara tahunan. Jadi tak ada salahnya jika dirayakan dengan mengundang sanak saudara serta kenalan. Itu juga bisa mempererat tali persaudaraan. Intinya semua yang dilakukan untuk sebagai ucapan syukur kepada Tuhan atas berkat-berkat yang diberikan kepada keluarga kami," urai IRT asal Ranomea in.
- Jadi Tersangka Korupsi, ASN Kendari Masih Bisa Berpose Begini
- Diduga Korupsi APBDes Rp 1,3 Miliar, Eks Kades Kelumpang Buron
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Komering Akhirnya Ditemukan
- Sri Meliyana Sebut Kemenkes Dukung Adanya Fasilitas Ruang Rawat Inap Puskesmas di Palembang