Farel Prayoga Viral Gegara Nyanyi di Istana Negara, Indra Bekti Berkomentar Begini
jpnn.com - Penampilan Farel Prayoga membawakan lagu Ojo Dibandingke di Istana Negara sempat menjadi kontroversi.
Presenter Indra Bekti, selaku pemandu acara dalam acara Hari Kemerdekaan Indonesia di Istana Negara menanggapi polemik ini.
Menurutnya, penampilan Farel Prayoga di Istana Negara dapat menjadi salah satu motivasi bagi anak-anak lain untuk lebih percaya diri.
"Fenomena Farel ini jadi tonggak bersejarah bagi anak-anak, sehingga mereka diberikan tempat," kata Indra Bekti saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Minggu (21/8).
Indra Bekti pun menyemangati anak-anak lain untuk mengikuti jejak Farel.
"Untuk yang di luar sana, Farel saja bisa. Jadi, kalian juga bisa belajar," ujar Inbek-sapaan Indra Bekti.
Perihal pemilihan lagu dewasa yang dikomentari warganet, dia menganggap hal tersebut wajar.
Dia berharap Farel bisa muncul dengan lagu anak-anak atau bertema motivasi.
Presenter Indra Bekti menanggapi polemik penampilan Farel Prayoga yang menyanyikan lagu dewasa di Istana Merdeka.
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh
- Karangan Bunga Ucapan Selamat Kepada Prabowo Padati Komplek Istana Negara
- Resmikan Istana Negara di IKN, Jokowi: Saya Harus Omong Apa Adanya
- Farel Prayoga dan Etenia Croft Mengajak Bergoyang Lewat Lagu Duet
- Petrus Kritik Keras Jokowi yang Sebut Istana Presiden Bau Kolonial, Singgung Soal Kepribadian Ganda
- 10 Tahun Menempati Istana Jakarta & Bogor, Jokowi Bilang Bau Kolonial