Farhat Abbas: Kalau Perlu Diboikot, Jangan Diberitakan
jpnn.com, JAKARTA - Pengacara Farhat Abbas meminta publik memboikot keluarga mendiang Bibi Andriansyah, lantaran tak mengizinkan Doddy Sudrajat, ayah almarhumah Vanessa Angel bertemu sang cucu, Gala Sky.
Hal itu disampaikan Farhat saat Doddy Sudrajat dan adik Vanessa, Mayang berlebaran ke rumah Farhat, yang curhat soal sulitnya bertemu Gala.
“Kami mengimbau kepada masyarakat, saya minta diboikot saja pemberitaan tentang Gala dari keluarga besan, mertua (Doddy) yang di sana,” ujar Farhat dalam video yang diunggahnya di akun Instagram miliknya.
Mantan suami Nia Daniaty itu menilai pemberitaan dari keluarga Bibi Andriansyah tidak bermanfaat.
“Enggak ada manfaatnya, hanya meraih simpati masyarakat. Tapi mereka tidak punya empati mempertemukan kakek ini (Doddy) dengan cucunya, cucu dengan kakeknya,” sebutnya.
“Kalau bisa dibokoit jangan diberitakan,” sambungnya.
Pria 45 tahun ini menyarankan sebaiknya Gala tinggal bersama Doddy selama tiga tahun. Dia menjamin kehidupan Gala bakal makmur.
“Saya yakin kalau Gala kembali ke Pak Doddy dalam tiga tahun tidak makmur, susah, kami kembalikan. Karena mereka (Doddy) yang tepat,” ungkapnya.
Pengacara Farhat Abbas mengimbau kepada masyarakat agar memboikot pemberitaan seputar keluarga Haji Faisal.
- Fuji Dekat dengan Aisar Khaled, Begini Komentar Haji Faisal
- Berdamai, Farhat Abbas Akan Cabut Laporan Terhadap Denny Sumargo dan Novi
- Konflik Denny Sumargo dan Farhat Abbas Berakhir di Hadapan Gus Ipul
- Mensos Panggil Agus, Sarankan Uang Donasi Difokuskan untuk Pengobatan
- Kasihan dengan Farhat Abbas, Denny Sumargo: Dia Kesepian
- Kakak Fuji, Frans Faisal Segera Gelar Lamaran