Farid Rumdana Dilantik Jadi Kajari Lampung Utara, Ini Deretan Prestasinya
jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Mohamad Farid Rumdana resmi dilantik sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lampung Utara berdasarkan Surat Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor: KEP-IV-54/C/01/2023.
Prosesi pelantikan dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Lampung Nanang Sigit Yulianto di Bandar Lampung.
Sebelumnya, Posisi Kajari Lampung Utara (Lampura) diisi oleh Mukhzan yang dipindahtugaskan menjadi Asisten Intelijen pada Kejaksaan Tinggi Aceh.
Di sela-sela acara pelantikan, Farid Rumdana menuturkan bahwa promosi ini merupakan hal yang wajar dalam sebuah organisasi.
Dia pun berencana melanjutkan tugas-tugas Kajari terdahulu dan meningkatkan kinerja.
"Sehingga Kejaksaan Negeri Lampung Utara semakin baik,” ujar Mohamad Farid Rumdana.
Farid Rumdana menambahkan bahwa dirinya juga akan selalu menjalankan program-program yang sudah ditetapkan oleh Kejaksaan Agung RI sehingga proses penegakan hukum di Lampung Utara dapat berjalan dengan baik.
Dalam prosesnya ia akan tetap menerapkan prinsip bahwa semua tugas harus dijalankan penuh dengan integritas dan berhati nurani.
Mohamad Farid Rumdana resmi dilantik sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lampung Utara
- Harimau Sumatra Memangsa Ternak Milik Warga di Pesisir Barat Lampung
- KKP Menggagalkan Penyelundupan 52 Ribu Benih Lobster Setara Rp 7,8 Miliar di Lampung
- Catatan Politik Senayan: Penegakan Hukum yang Tidak Melecehkan Rasa Keadilan
- Tokoh Lampung Dukung Polisi Menegakkan Keadilan di Tengah Masyarakat
- Kejaksaan Tangkap Buronan Kasus Korupsi Pengelolaan Mal di Pinrang
- Sempat Buron, Tersangka Korupsi Pengelolaan Mal Pinrang Ditangkap di Bekasi