Fasilitas Nuklir Meledak, Tak Picu Radiasi
Prancis Masih Investigasi
Rabu, 14 September 2011 – 10:01 WIB

Fasilitas Nuklir Meledak, Tak Picu Radiasi
PARIS – Ledakan di fasilitas nuklir Centraco di Codolet, Rhone Valley, dekat Kota Nimes, selatan Prancis, Senin siang (12/9) waktu setempat dinyatakan tidak berdampak sangat serius. Usai meninjau lokasi ledakan kemarin (13/9), Menteri Lingkungan Hidup Prancis Nathalie Kosciuscko-Morizet sengaja menggelar jumpa pers. Meski ledakan hanya terjadi pada perapian yang biasa digunakan untuk membumihanguskan sampah nuklir dan sampah logam, warga Prancis sempat khawatir bakal terjadi krisis seperti kebocoran di PLTN Fukushima, Jepang. Satu tewas dan empat orang terluka dalam ledakan tersebut.
"Tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Tidak ada satu detektor pun baik yang terpasang di dalam atau di luar fasilitas tersebut yang menangkap gejala radiasi," tuturnya.
Kendati demikian, Kosciuscko-Morizet mengakui bahwa sejauh ini penyebab ledakan belum diketahui. Karena itu, polisi terus menginvestigasi. Hanya, pemerintah Prancis berani memastikan bahwa tak terjadi kebocoran radioaktif dalam ledakan di fasilitas pembuangan nuklir di kawasan Languedoc-Roussillon, sekitar 32 km utara kota pariwisara Avignon tersebut.
Baca Juga:
PARIS – Ledakan di fasilitas nuklir Centraco di Codolet, Rhone Valley, dekat Kota Nimes, selatan Prancis, Senin siang (12/9) waktu setempat
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza