Fasilitas RSBI Buruk, Ratusan Siswa Demo
Selasa, 29 November 2011 – 09:21 WIB

Fasilitas RSBI Buruk, Ratusan Siswa Demo
PALU - Ratusan siswa SMA Negeri 2 Palu, sekitar pukul 10.00 Wita, Senin (28/11) berunjukrasa di halaman kantor Walikota Palu. Mereka, menyampaikan beberapa tuntutan, terkait bobroknya fasilitas penunjang belajar di sekolah berstatus Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) tersebut. “Kami tidak ingin janji, kami ingin bukti. Sekolah kami jangan hanya dijadikan SBI alias sekolah bertarif internasional, tanpa ditunjang fasilitas yang layak. Copot mereka yang tidak mampu memenuhi tuntutan siswa,” kata salah seorang siswa dalam orasinya.
Para siswa yang datang dengan mengenakan seragam sekolah, membawa sejumlah spanduk bertuliskan tuntutannya. Di antaranya, kata siswa bahwa pengadaan alat pendingin ruang (AC), komputer dan buku pelajaran, tidak sesuai dengan standar RSBI.
Baca Juga:
Dalam orasinya para siswa, mengaku aksi unjukrasa tersebut mereka lakukan menyusul tidak adanya respons pihak sekolah terkait tuntutan yang telah mereka sampaikan sejak beberapa waktu terakhir.
Baca Juga:
PALU - Ratusan siswa SMA Negeri 2 Palu, sekitar pukul 10.00 Wita, Senin (28/11) berunjukrasa di halaman kantor Walikota Palu. Mereka, menyampaikan
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral