Fasilitasi Tausiah Kebangsaan, Anies-Sandi Didoakan Jemaah

Fasilitasi Tausiah Kebangsaan, Anies-Sandi Didoakan Jemaah
Anies Baswedan didampingi Sandiaga Uno usai dilantik, Senin (16/10). Foto: M Fathra NI/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta bersama Majelis Rasulullah menggelar Tausiyah Kebangsaan dan peringatan Maulid Nabi di Monumen Nasional, Jakarta Pusat, Minggu (26/11) malam.

Dengan terselanggaranya kegiatan itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakilnya Sandiaga Salahudin Uno mendapat apresiasi dari Pembina Majelis Rasulullah Habib Muhammad Al Baqir bin Yahya.

"Perwakilan dari majelis Rasulullah mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada pak Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Ini menjadi sejarah kumpulnya majelis-majelis umat Islam," kata Habib Muhammad Al Baqir dalam sambutannya, Minggu (26/11).

Dalam kesempatan itu, pihaknya mengajak para jemaah mendoakan kebaikan kepada Anies-Sandi agar kuat dan istiqomah menjalani amanah memimpin Ibukota.

"Kita minta kepada Allah gubernur dan wagub mudah-mudahan Allah meninggikan derajat beliau-beliau yang kembali bisa mengizinkan kita bisa berdzikir di Monas," harapnya.(mg1/jpnn)


Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakilnya Sandiaga Salahudin Uno mendapat apresiasi dari Pembina Majelis Rasulullah Habib Muhammad Al Baqir bin Yahya.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News