Fasli Jalal: Pandemi Covid-19 Mengancam Ketahanan Nasional

Fasli Jalal: Pandemi Covid-19 Mengancam Ketahanan Nasional
Rektor Universitas Yarsi Prof Fasli Jalal mengatakan, pandemi Covid-19 mengancam ketahanan nasional. Foto tangkapan zoom

Prof Fasli Jalal menambahkan yang lebih mencemaskan adalah kehidupan sosial. Akibat pandemi ini kehidupan sosial masyarakat terganggu akibat disinformasi tentang Covid-19 yang merupakan penyakit baru. 

"Seperti apa infeksi dan gejalanya, pengobatan dan vaksinnya, karena masih dinamis. Ribuan riset dilakukan setiap hari yang melahirkan penemuan-penemuan baru yang harus kita ikuti perkembangannya dengan hati-hati dan saksama agar terhindar dari hoaks," katanya.

Masyarakat harus merujuk kepada sumber-sumber terpercaya, karena apa yang disampaikan berdasarkan temuan-temuan ilmu pengetahuan yang kredibel dan sudah teruji. Selain pemerintah, WHO, universitas dan lembaga dunia lainnya yang memberikan informasi valid soal Covid-19.

"Saya mengajak keluarga besar Universitas Yarsi menjadi yang terdepan untuk memberantas hoaks ini. Jelaskan secara gamblang dan jangan sampai masyarakat makin susah karena informasi yang sesat," katanya.

Sementara itu, anggota Dewan Pertimbangan Presiden Agung Laksono yang memberikan kuliah umum menyebutkan, pandemi ini memberikan tekanan yang luar biasa kepada negara. Bukan hanya Indonesia tetapi juga bagi negara lain di dunia. 

Dikatakannya, kemampuan dan ketahanan bangsa menghadapi cobaan seperti ini akan menjadikannya semakin tangguh. 

"Kalau kita bisa bertahan dan mengalahkan pandemi ini, bangsa kita akan berjaya nantinya," tegas Agung Laksono.(esy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Rektor Universitas Yarsi Prof Fasli Jalal mengatakan, pandemi Covid-19 mengancam ketahanan nasional


Redaktur : Friederich
Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News