Fatin Ternyata Suka Cowok Humoris

jpnn.com - CANTIK, muda, berbakat, energik dan berhijab. Siapa yang tak ingin mendapatkan hati Fatin Shidqia Lubis?, jawara X Factor Indonesia itu saat ini tengah melejit kariernya.
Berbagai pertanyaan pun dilontarkan pengemarnya melalui twitter, terutama kaum adam, bagaimana agar bisa meluluhkan hatinya. Terlebih saat ini Fatin masih jomblo. Menanggapi pertanyaan itu, gadis berusia 17 tahun ini tak cuek begitu saja. Dia tetap menanggapi pertanyaan tersebut melalui akun jejaring sosialnya.
"Ber-attitude dan humoris. Bisa lumayan menarik perhatian tuh," jawabnya sembari melempar senyum.
Ada juga yang langsung terang-terangan serius ingin mengambil hati Fatin melalui ayahnya, Bahari Lubis.
"Kak Fatin, apa aja sih syaratnya kalau mau 'nebus' Kak Fatin dari Pak Bahari Lubis?, selain seiman? Ini topik serius?," tanya salah satu pengemarnya.
"Langsung ngomong ke Pak Lubis aja sendiri," jawab Fatin simpel. (chi/jpnn)
CANTIK, muda, berbakat, energik dan berhijab. Siapa yang tak ingin mendapatkan hati Fatin Shidqia Lubis?, jawara X Factor Indonesia itu saat ini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Grentperez Mencoba Bereksperimen Lewat Movie Scene
- Kiky Saputri Ungkap Arti Nama Anak Pertamanya
- Anggun Klarifikasi Setelah Dituduh Sebagai Pendukung Zionis
- 3 Berita Artis Terheboh: Gus Miftah Bergerak, Lagu Bayar Bayar Bayar Boleh Dinyanyikan Lagi
- Vokalis Sukatani Diberhentikan, Pihak Sekolah: Bukan karena Lagu Bayar Bayar Bayar
- Tidak Mengalami Baby Blues, Kiky Saputri Bilang Begini