Fauzi Baadilla Kesal Diisukan Meninggal Dunia
jpnn.com, JAKARTA - Aktor Fauzi Baadilla menjadi korban hoaks alias kabar bohong. Beredar kabar di media sosial bahwa dirinya meninggal dunia.
Kabar tersebut diduga bermula dari posting-an di akun Instagram bernama egamoward_ alias EM. Akun itu menulis 'R.I.P @fauzibaadilla_' disertai emoji menangis.
Demi meluruskan kabar tersebut, Fauzi Baadilla harus memberikan klarifikasi lewat akun Instagram miliknya.
Pemain film Mengejar Matahari itu memastikan bahwa kabar dirinya meninggal adalah hoaks.
"Assalamualaikum wr wb. Kawan-kawan yang baik beredar kabar hoaks tidak enak tentang saya dari seseorang berinisia E.M," ungkap Fauzi Baadilla, Kamis (9/1).
Pria 40 tahun itu mengaku tidak tahu tujuan pelaku menyebar hoaks dirinya meninggal dunia. Fauzi Baadilla pun meminta netizen mengecek langsung terkait kabar bohong tersebut.
"Saya tidak tahu motif dan alasannya sampai oknum menyebarkan berita hoaks tersebut. Silakan dicek langsung terhadap orang tersebut. Terima kasih," tutup Fauzi Baadilla. (mg3/jpnn)
Aktor Fauzi Baadilla memastikan bahwa kabar dirinya meninggal dunia adalah hoaks.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Penyelam yang Hilang di Kukar Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Innalillahi, Dokter Tim Persib Raffi Ghani Meninggal Dunia
- Kecelakaan Bus di Tol Pandaan-Malang Tewaskan 4 Orang, Salah Satunya Sopir
- Berita Duka, Ibu Sainah Binti Marzuki Meninggal Dunia
- Pemancing Hilang di Perairan Lingga Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata