Febri Diansyah Blak-blakan tentang Hal yang Membuatnya Mundur dari KPK

"Pertama, kalau tetap bertahan di KPK tetapi relatif tidak ada hal signifikan yang bisa dilakukan untuk pemberantasan korupsi, rasanya cukup sayang. Apa enggak sebaiknya berpikir strategi baru tentang pemberantasan korupsi," katanya.
Di sisi lain, muncul pandangan yang menilai, ketika semakin banyak yang keluar dari KPK, lantas siapa yang akan menjaga KPK dari dalam.
Mantan juru bicara KPK ini mengakui, pergulatan itulah terus menerus berkecamuk dalam pikirannya.
Namun, dari dua kutub yang kelihatannya saling berseberangan tersebut, Febri Diansyah merasa ada sebuah kesamaan.
Bahwa pemberantasan korupsi ke depan punya aral rintang dan tantangan yang sangat besar.
Karena itu, butuh dukungan semua pihak. Baik untuk berjuang dari dalam KPK, maupun mengawal dari luar KPK.
Febri Siansyah pun akhirnya memutuskan mengundurkan diri. Namun, berjanji akan terus berjuang demi pemberantasan korupsi.(gir/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Febri Diansyah blak-blakan bercerita tentang sejumlah alasan mengundurkan diri dari KPK.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Baru Menang Tender, Kontraktor Dimintai Rp 500 Juta, Alamak
- Tulis Surat, Hasto: Makin Lengkap Skenario Menjadikan Saya sebagai Target
- Merasa Fit, Hasto Kristiyanto Tunjukkan Dokumen Perkara di Sidang
- KPK Menggeledah Rumah La Nyalla, Hardjuno: Penegakan Hukum Jangan Jadi Alat Politik
- Ditanya Pemanggilan La Nyalla, KPK: Tunggu Saja
- Ini Respons Bahlil soal Nasib Ridwan Kamil di KPK