Februari, Hary Tanoe Bikin Ormas
Senin, 28 Januari 2013 – 06:51 WIB

Februari, Hary Tanoe Bikin Ormas
JAKARTA - Setelah mundur dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Hary Tanoesudibjo langsung bermanuver. Bos MNC Group itu kini mempersiapkan pendirian ormas baru yang diberi nama Persatuan Indonesia.
"Arahnya gerakan sosial politik," kata mantan Sekjen Partai Nasdem Ahmad Rofiq kemarin (27/1). Rofiq adalah orang dekat Hary Tanoe yang ikut mundur dari Nasdem.
Menurut Rofiq, pemilihan nama Persatuan Indonesia memiliki landasan pertimbangan yang kuat. "Kami ingin Indonesia maju dan bermartabat. Semua akan terwujud kalo kita semua bersatu," tegas Rofiq menjelaskan makna ormas Persatuan Indonesia.
Sebelumnya, Hary Tanoe mengisyaratkan tidak akan meninggalkan dunia politik. "Bagaimana gerakan politik ini tetap bisa dilaksanakan untuk mengembangkan idealisme kami semua dan teman-teman yang lain. Tujuan kita satu, bagaimana bisa berbuat untuk bangsa kita dan perubahan menuju Indonesia yang lebih baik," kata Hary Tanoe di kantor HT Foundation, Jalan Diponegoro No 29, Jakarta Pusat, Senin (21/1).
JAKARTA - Setelah mundur dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Hary Tanoesudibjo langsung bermanuver. Bos MNC Group itu kini mempersiapkan pendirian
BERITA TERKAIT
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?