Februari Raskin Disalurkan Dua Kali
Antisipasi Kenaikan Harga Dalam Negeri
Selasa, 11 Januari 2011 – 16:49 WIB

Februari Raskin Disalurkan Dua Kali
JAKARTA—Harga pangan dunia terus saja merangkak naik. Pemerintah bersiap-siap mengeluarkan jurus mengantisipasi dampak kenaikan harga di dalam negeri. Diantaranya, dengan melakukan pendekatan fiskal pada pos-pos tertentu. kepada wartawan di Jakarta, Selasa (11/1), Menteri Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, pemerintah akan tetap all out atau bekerja semaksimal mungkin menjaga ketahanan pangan. ‘’Antisipasi lain, untuk antisipasi harga kebutuhan barang pokok, Raskin ke-13 masih akan disalurkan pada Januari dan ada rencana dua kali di Februari 2011. Operasi pasar terus jalan. Pemerintah juga sudah punya anggaran kontijensi pangan Rp2 triliun dan ketersediaan pangan Rp1 triliun,’’ jelas Hatta.
‘’Harga pangan dunia memang terus naik. Yang penting kita terus all out untuk ketahanan pangan dalam negeri dulu. Jadi apapun akan kita lakukan,’’ kata Hatta. Pemerintah, kata Hatta, akan melakukan pendekatan fiskal terutama pada sektor perdagangan. Termasuk diantaranya dengan rencana pembebasan bea masuk beberapa komoditi pangan.
‘’Pendekatan fiskal bisa berupa pembebasan terhadap pajak pertambahan nilai bea masuk (PPnBM). Ini untuk menekan agar harga tidak terlalu tinggi di masyarakat,’’ kata Hatta. Pendekatan fiskal di sektor perdagangan perlu diambil pemerintah untuk memastikan sektor pertanian dalam negeri masih aman walaupun ada gangguan cuaca. Target kedepan, kata Hatta, pertanian harus tetap tumbuh, termasuk untuk jangka menengah dan panjang.
Baca Juga:
JAKARTA—Harga pangan dunia terus saja merangkak naik. Pemerintah bersiap-siap mengeluarkan jurus mengantisipasi dampak kenaikan harga di dalam
BERITA TERKAIT
- Deposito Emas Pegadaian Tembus 1 Ton, Dirut Pegadaian Bilang Begini
- Hana Bank Meluncurkan Produk Goal Savings
- Herman Deru Dampingi Presiden Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi Se-Indonesia
- Gelar Evaluasi Internal, Pelindo Jelaskan Detail Penyebab Kemacetan di Tanjung Priok
- Dukung Peningkatan Kualitas Sarana Pendidikan, Waskita Karya Garap Gedung SD Hingga Universitas
- 1.440 UMKM di Sultra Terima KUR Rp182,4 M dari Bank Mandiri