Federal Oil Berharap Gresini Racing Tetap Moncer Pada MotoGP 2025
jpnn.com, JAKARTA - PT. ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI), melalui merek pelumas Federal Oil mengapresiasi pencapaian tim Gresini Racing pada musim balap 2024.
Duo rider andalan Marc Marquez dan Alex Marquez berhasil menyelesaikan musim dengan hasil yang mengesankan.
Masing-masing menempati posisi ketiga dan kedelapan dalam klasemen akhir pembalap MotoGP 2024.
General Manager Pengembangan Pasar PT EMLI, Rommy Averdy Saat mengaku bangga atas pencapaian tim tersebut.
"Kolaborasi antara Marc dan Alex Marquez menjadi pendorong sinergi antara kampanye Federal Oil dan program pemasaran kami untuk konsumen di Indonesia,” kata Rommy dalam keterangannya, Kamis (21/11).
Pada musim ini, Marc Marquez sukses mengumpulkan 392 poin dengan meraih sepuluh podium, termasuk tiga kemenangan di Aragon, San Marino, dan Australia.
Sementara itu, Alex Marquez juga menunjukkan performa yang mengesankan dengan total 173 poin pada akhir musim, serta berhasil meraih podium ketiga di Sachsenring, Jerman.
“Dengan berbagai pengalaman dan pencapaian signifikan yang diraih musim ini, kami percaya Gresini Racing dapat mengulang kesuksesan terbaiknya pada MotoGP 2025,” ungkap Rommy Averdy Saat, di Jakarta, Kamis (21/11).
PT. ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI), melalui merek pelumas Federal Oil mengapresiasi pencapaian tim Gresini Racing pada musim balap 2024.
- Kunci Gelar Juara Dunia MotoGP 2024, Jorge Martin Mengaku Terguncang
- Ini Makna Logo Baru MotoGP
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Klasemen Akhir MotoGP 2024 dan Rapor Martin si Juara Dunia
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya