Felipe Massa Akhirnya Gabung Williams
jpnn.com - LONDON - Teka-teki tim yang akan dibela Felipe Massa di balapan Formula 1 musim 2014 akhirnya terkuak. Pembalap asal Brazil berusia 32 tahun tersebut bakal membela panji Williams.
Kesepakatan antara Williams dan Massa terjalin Senin (11/11) malam WIB. Dalam perjanjian itu, Massa dikabarkan mendapat kontrak dengan durasi panjang. Tapi, kedua belah pihak enggan membeberkan detail kontrak.
Massa bakal mengisi tempat yang ditingggalkan Pastor Maldonado. Selama ini, tim Williams memang tidak puas dengan performa Maldonado. Kepastian itu juga mengakhiri berbagai spekulasi yang sempat merebak mengenai tim yang bakal dibela Massa di musim mendatang.
"Massa adalah talenta yang sangat luar biasa. Dia seorang petarung di atas lintasan," terang Team Principal Williams, Sir Frank Williams sebagaimana dilansir laman Telegraph, Selasa (12/11).
Kabar mengenai tim yang akan dibela Massa memang menjadi hal yang paling ditunggu. Sebab, Massa memegang peranan penting di balapan jet darat tersebut. Sebagai satu-satunya pembalap asal Brazil, Massa dianggap bisa mendongkrak popularitas F1 di kawasan Amerika Selatan.
Massa sebelumnya membela Ferrari selama delapan musim. Namun, posisinya di Tim Kuda Jingkrak, julukan Ferrari akhirnya lepas. Pasalnya, Ferrari memilih mengikat Kimi Raikkonen. (jos/jpnn)
LONDON - Teka-teki tim yang akan dibela Felipe Massa di balapan Formula 1 musim 2014 akhirnya terkuak. Pembalap asal Brazil berusia 32 tahun tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Champions: Manchester City Gagal Menang di Kandang Sendiri
- Liga Champions: Bayern Muenchen Menang Tipis atas PSG, Kim Min-jae jadi Pahlawan Kemenangan
- Liga Champions: Panggung Tim Tamu Menghancurkan Tuan Rumah
- Liga Champions: Puasa Manchester City Berlanjut
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran
- PBSI Beberkan Target di Indonesia Masters 2025, Sektor Mana Jadi Andalan?