Fellaini Merasa jadi Kambing Hitam MU

jpnn.com - MANCHESTER - Marouane Fellaini menyampaikan kekesalannya seiring hasil buruk yang diterima Manchester United pada musim lalu. Pemain berusia 26 tahun itu merasa selalu menjadi kambing hitam MU.
Sebagaimana diketahui, Fellaini memang tampil buruk bersama MU pada musim lalu. Didatangkan dengan harga mahal dari Everton, Fellaini ternyata tak bisa beradaptasi dengan baik di MU.
“Apakah saya menjadi kambing hitam musim lalu? Ya. Itu adalah pertanyaan yang sulit. Saya juga sulit menjawabnya,” terang Fellaini sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Selasa (11/11).
Namun, dukungan keluarga mampu mengembalikan konfidensi Fellaini. Selain itu, performa impresifnya bersama timnas Belgia di Piala Dunia 2014 lalu juga membuat Fellaini tetap pede.
“Dalam sepakbola, Anda harus memiliki mental kuat di kepala. Mental sangat penting. Saya memiliki kualitas itu sehingga saya tetap bisa percaya diri,” tegas Fellaini. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Marouane Fellaini menyampaikan kekesalannya seiring hasil buruk yang diterima Manchester United pada musim lalu. Pemain berusia 26 tahun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya