Fenita Arie, Inspirasi Busana JLo
Sabtu, 29 September 2012 – 07:20 WIB

Fenita Arie. Foto: FEDRIK TARIGAN/JAWA POS
Presenter kelahiran 31 Agustus itu akan menonton konser tersebut bersama sang suami tanpa kedua anaknya. "Kalau sama anak-anak nggak ya. Biasanya aku sama Mas Arie karena kita berdua sama-sama seneng nonton konser. Jadi, seru-seruan berdua," ungkap dia.
Ketika ditanya soal alasannya mengidolakan JLo, Fenita menuturkan, dirinya menjadi fans berat mantan juri American Idol itu sejak awal kemunculannya di dunia musik.
Fenita mengaku suka lagu-lagu hit JLo yang mayoritas rancak dan upbeat. Selain itu, dia terinspirasi gaya berbusana JLo.
"Kalau lihat gaya fashion dia, aku jadi pengin nyoba sesuatu yang baru," imbuh dia. (ken/c10/ttg)
KONSER Jennifer Lopez alias JLo di Jakarta pada 30 November mendatang sudah ditunggu banyak penggemar. Tak terkecuali Fenita Arie yang mengaku sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Terbukti Berselingkuh Dari Baim Wong, Paula Verhoeven Tak Dapatkan Nafkah Ini
- Baim Wong Dan Paula Verhoeven Bercerai, Bagaimana Soal Hak Asuh Anak?
- 2 Mahasiswa Indonesia Bersinar di Ajang Red Bull Ibiza Royale Spanyol
- Begini Kabar Terbaru Kasus Vadel Badjideh
- Ini Jadwal dan Lokasi Pemakaman Jenazah Hotma Sitompul
- 2 Anak Hotma Sitompul Antar Sang Ayah ke Rumah Duka