Ferrari Buka Lowongan untuk Siswa Sekolah, Siapa Tahu Ada yang Tertarik
jpnn.com - SEMUA orang tentunya tak menolak jika menjadi bagian perusahaan otomotif ternama yang sangat diidam-idamkan. Ferrari, contohnya.
Namun, produsen pabrikan asal Italia itu juga sangat pemilih soal siapa saja yang bisa masuk menjadi bagian dari mereka.
Sama seperti perusahaan lainnya di Inggris, Ferrari juga membuka peluang bagi talenta muda melalui program magang. Program ini kini tengah digelar oleh Ferrari Eropa Utara di Inggris.
Dari laporan Autoevolution, Minggu (16/2), seluruh dealer Ferrari di negara tersebut telah berkomitmen untuk mengambil setidaknya satu pemagang selama tiga tahun.
Mereka yang ikut program ini akan dilatih sebagai teknisi layanan, service advisor, dan parts advisor.
Selama akhir pekan, 400 talenta muda yang berasal dari sekolah-sekolah lokal terpilih di wilayah masing-masing dealer menghadiri Open Day di Inggris.
Produsen mobil berlogo kuda jingkrak itu mencari siswa yang mencapai setidaknya 5 GCSE, kualifikasi dalam mata pelajaran khusus untuk siswa berusia 14-16 tahun.
Tentu saja, syarat lainnya adalah siswa tersebut memang tengah mencari perkerjaan.
Ferrari berencana menawarkan kepada para siswa untuk bekerja full time di dealer Ferrari lokal.
- Xiaomi Kembangkan SUV Listrik Terbaru, Disebut Mirip Ferrari Purosangue
- Pabrikan Mobil Mewah Ini Akan Produksi Kendaraan Listrik Pertamanya
- Ferrari Berniat Memproduksi Baterai Mobil Listrik Secara Mandiri
- Verstappen Gagal Finis, Duo Ferrari Mendominasi F1 GP Australia
- Lewis Hamilton Sebut Michael Schumacher jadi Inspirasinya Pindah ke Ferrari
- F1: Sosok Ini Dinilai Cocok Menggantikan Lewis Hamilton di Mercedes