Ferrari Fokus Kembangkan Mobil Baru

Ferrari Fokus Kembangkan Mobil Baru
Ferrari Fokus Kembangkan Mobil Baru

jpnn.com - LONDON – Ferrari berencana untuk fokus mengembangkan mobil baru mereka mulai akhir bulan September mendatang. Hal ini diutarakan oleh prinsipal tim Ferrari, Stefano Domenicali. Mesin baru berkapasitas 1,6 liter V6 yang menggunakan perangkat energy recovery system baru membutuhkan banyak perombakan pada bodi maupun sasis mobil Formula 1 mereka.

Prinsipal tim Lotus Renault, Eric Boillier, yakin hanya merekalah satu-satunya tim yang tetap bisa mengembangkan mobil 2013 berbarengan dengan pengembangan mobil baru. Pasalnya, Red Bull sudah jauh-jauh jari merancang dan meriset mobil baru untuk musim 2014.

Sementara untuk Ferrari, Domenicalli berharap timnya bisa segera beralih memikirkan mobil baru mereka mulai September. “September adalah bulan di mana kami secara mendasar akan mulai beralih, mengingat proyek 2014 sangat komplek,” kata Domenicalli seperti dikutip dari laman resmi Formula 1.

“Di akhir September kami baru akan mengalihkan semuanya, tergantung, tentu saja, bagaimana situasi di kejuaraan musim ini,” imbuhnya. Bos Ferrari itu memperkirakan akan ada banyak perubahan drastis di mobil baru sesuai regulasi yang ditetapkan oleh Federasi Otomotif Internasional (FIA).

“Semua tim tim besar sadar jika mereka ingin kompetitif di musim 2014, maka mereka harus memulai lebih cepat untuk mengganti mesin baru, karena ini adalah masalah yang komplek, terutama untuk tim tim besar,” katanya.

“Perkiraan saya adalah kita mungkin melihat kejutan besar musim depan pada beberapa bagian mobil. Dalam pandangan saya – dan sejauh yang saya ingat – perubahan yang kita hadapi adalah tantangan terbesar yang pernah kita terima di Formula 1. Ini sangat penting untuk melakukannya dengan baik, jika tidak, Anda akan kalah,” papar Domenicalli.

Mengenai rumor jika Ferrari akan mengganti Felipe Massa tahun depan, Domenicalli dengan tegas membantahnya. Sebelumnya beredar isu jika tim kuda jingkrak tengah berusaha membawa Kimi Raikkonen kembali membalap bersama mereka.

"Kami tidak terburu-buru mengambil keputusan. Masih banyak peluang. Ingat, semua pembalap ingin mengendarai Ferrari. Kami lihat perkembangannya. Keinginan saya, tentu saja, mempertahankan Felipe karena ia adalah sosok yang baik - sangat berdedikasi pada tim - dan jika Anda melihat di luar sana tidak banyak pembalap yang jika Anda kontrak dia akan langsung memberikan hasil," tegas Domenicali. (dim)


Berita Selanjutnya:
Film Kartun Mourinho

LONDON – Ferrari berencana untuk fokus mengembangkan mobil baru mereka mulai akhir bulan September mendatang. Hal ini diutarakan oleh prinsipal


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News