Ferrari Hanya Bisa Pasrah
Selasa, 25 Agustus 2009 – 05:39 WIB
Meski demikian, Ferrari menepis kemungkinan mereka menggaet lagi Michael Schumacher untuk masuk skuadnya pada tahun ini. Pasalnya, kondisi mantan juara dunia tujuh kali Formula 1 itu belum memungkinkan untuk tampil lagi dalam waktu dekat.Namun, perkembangan baru dari Ferrari menyusul buruknya performa Badoer memberi peluang bagi Schumi, asapaan akrab Schumacher, untuk kembali. Terlebih lagi, tim dokter yang terus memantau perkembangan kondisi pembalap 40 tahun tersebut tak menutup kemungkinan bahwa Schumi bisa tampil pada balapan tahun ini.
Baca Juga:
Namun, Ferrari membantah kemungkinan itu. Domenicali, mengatakan, pintu untuk Schumi pada tahun ini sudah tertutup."Saya bahagia karena dia terus berlatih. Tetapi, yang bisa saya tepis adalah (kemungkinan) Michael bisa kembali pada tahun ini sebagai pembalap kami," lanjut Domenicalli.Tentang rumor yang berkembang, Domenicali tidak mau membandingkan Badoer dengan Schumi. Bahkan, dia juga tidak ingin memprediksi bagaimana peluang Schumi jika tampil di Valencia.
"Mungkin itu juga cukup menyulitkan bagi Michael karena itu adalah trek yang sulit dan baru," ujar Domenicali. "Memang, dia pembalap yang agresif. Apakah dia akan melakukannya dengan baik? Saya pikir begitu. Tetapi, dia tidak akan bisa melakukannya jika tidak percaya diri. Karena itu, saya juga tidak bisa memprediks," terangnya.
Ferrari akan membuat keputusan tentang pembalap kedua mereka setelah GP Belgia. Beberapa pebalap yang akan menjadi skuad sementara itu mulai dihubung-hubungkan, termasuk Giancarlo Fisichella, Anthony Davidson, Sebastien Bourdais, Nelson Piquet, dan Nico Hulkenberg. "Saya sama sekali tak mau menepis kemungkinan akan kembali suatu hari nanti. Saya masih menjadi bagian dari keluarga Ferrari. Anda tak akan tahu yang terjadi. Untuk saat ini, jawaban saya, tidak," tegas Schumi.(ady)
VALENCIA - Tim Formula 1 Ferrari mendapatkan enam poin dari GP Eropa. Poin dihasilkan Kimi Raikkonen yang menempati posisi ketiga. Meski demikian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- MotoGP 2025: Suksesor Marc Marquez di Gresini Racing Mematok Target Tinggi
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Persib Vs Borneo FC: Tamu Datang dengan Kekuatan Komplet
- Persib Bandung Vs Borneo FC: Ini GBLA, Bukan Jalak Harupat