Ferrari Segera Kenalkan Alonso
Senin, 11 Januari 2010 – 02:20 WIB

Fernando Alonso Foto : Autorport.Com
Alonso digaet Ferrari pada akhir musim 2009 untuk menjadi tandem Massa, yang sempat mengalami cedera serius pada tulang tengkorak akibat kecelakaan dasyat saat kualifikasi GP Hongaria 25 Juli. Mantan juara dunia 2005 dan 2006 ini menggantikan posisi Kimi Raikkonen yang berakhir lebih cepat.
Baca Juga:
Padahal, sebenarnya kontrak Raikkonen baru akan selesai pada akhir musim 2010 ini. Mantan juara dunia 2007 asal Finlandia tersebut beralih ke reli dunia (WRC) untuk tahun 2010, karena tak mendapat tim yang sesuai dengan keinginannya.
Di lain pihak, Miachael Schumacher mengakui keterkejutannya dengan persiapan yang dilakukan oleh bakal tim barunya, Mercedes GP. Schumi, sapaan akrabnya, mengaku puas dengan persiapan tim Mercedes menghadapi musim balap F1 2010 ini. Menurut Schumi, Mercedes menunjukkan rasa lapar terhadap kesuksesan.
Hal ini diungkapkan juara dunia tujuh kali ini, Minggu (10/01/2010) usai mengunjungi markas tim Brackley, Inggris. Pembalap berusia 41 tahun ini mengaku terkejut dengan motivasi tinggi yang diperlihatkan tim F1 Mercedes setelah mengunjungi markas tim di Brackley, Inggris. Schumi mengaku kunjungannya untuk melihat kerja timnya dan mengenal semua mekanik mau pun tenaga pendukung.
SELURUH pembalap Formula 1 segera disibukkan dengan jadwal kerja menjelang musim 2010. Termasuk pembalap anyar Ferrari, Fernando Alonso yang segera
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah