Ferry Anggara Akui Ndompleng Elly Sugigi

jpnn.com - JAKARTA – Hati Ferry Anggara tengah berbunga-bunga. Cita-citanya menjadi artis tercapai sudah. Dengan profesi barunya itu, Ferry mengaku bisa menegakkan kepalanya karena punya pekerjaan sehingga bisa menafkahi istri dan anaknya kelak.
Memiliki wajah ganteng diakui Ferry ikut memperlancar jalannya untuk meramaikan dunia selebriti. Namun yang paling utama adalah nama besar komedian Elly Sugigi.
“Saya jadi artis karena Mpok Elly juga. Kalau dibilang ndompleng saya terima,” ujar Ferry tersenyum, Rabu (3/1).
Merasa mendompleng nama istrinya, Ferry mengaku akan membuktikan kalau dia mampu dan layak menjadi artis. Dia pun tak segan-segan meminta tanggapan aktor senior Roy Marten.
“Saya suka tanya ke om Roy, bagaimana akting saya. Kalau dibilang bagus saya malah gak percaya. Saya harus belajar banyak ini,” ujarnya tertawa lepas.(esy/jpnn)
JAKARTA – Hati Ferry Anggara tengah berbunga-bunga. Cita-citanya menjadi artis tercapai sudah. Dengan profesi barunya itu, Ferry mengaku bisa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pakai Baju Oranye, Nikita Mirzani Semringah
- Nikita Mirzani dan Asisten Ditahan Terkait Kasus Pemerasan
- Gegara ini Masa Penahanan Vadel Badjideh Diperpanjang jadi 40 Hari
- Gebrakan Baru, D'MASIV Beli Hak Penamaan Halte Petukangan
- 5 Tahun Pacaran dengan Sitha Marino, Bastian Steel Berencana Menikah?
- Rumah Baim Wong Terendam Banjir, Begini Kondisinya