Ferry Masuk, Persebaya Menang
Selasa, 17 Januari 2012 – 07:36 WIB
Sedangkan terkait penampilan eks pemain PSIM Jogja Yusuf Hamzah yang menggantikan peran Erol Iba akibat akumulasi kartu Divaldo mengaku senang. Katanya Yusuf bermain sangat disiplin sehingga Persija kesulitan menembus sayap kiri pertahanan Persebaya.
"Ya penampilan Yusuf Hamzah bagus. Begitu juga dengan Jefri Prasetyo. Saya senang karena ternyata mereka sudah tidak asing dengan Jogja," tandasnya.
Sedangkan pelatih Persija Jakarta Jaya Hartono mengakui absennya Syaiful Indra Cahya dan Emmanuel De Porras berpengaruh besar pada timnya. Ia pun sedikit khawatir timnya juga tak dapat tampil maksimal kala menghadapi tuan rumah Persiba Bantul di SSA Sabtu (21/1) mendatang karena De Porras masih absen.
"Ya jujur saja ketidakhadiran dua pemain ini cukup mempengaruhi performa kami. Saya sedikit khawatir sebab De Porras juga belum bisa main lawan Persiba dan Bontang FC. Semoga solusi ketidakhadiran De Porras dapat segera ketemu dalam waktu dekat," kata eks pembesut Persib Bandung ini. (Nes)
BANTUL-Setelah sempat terombang-ambing karena belum turunnya izin pertandingan dari POLDA DIJ, akhirnya laga sengit antara Persebaya Surabaya vs
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad