Festival BMW 2017 di Biak Bikin Penasaran Aja

Festival BMW 2017 di Biak Bikin Penasaran Aja
Korinus Arwam, saat melakoni atraksi Apen Bayeren, pada 2012 lalu. Foto: Dinas Pariwisata Kabupaten Biak Numfor

Dari data yang telah diterima dari panitia, lomba foto bawah laut dibanjiri peserta, baik dari dalam negeri maupun wisatawan mancanegara.

"Sudah ada 39 peserta yang mendaftar. Lomba Foto Bawah Laut ini sangat istimewa karena digelar selama 5 hari. Peserta akan mendapatkan kesempatan menyelam sebanyak 5 kali untuk mengambil foto bawah laut terbaik,” ujar Turbey yang juga diamini Kepala Bidang Wisata Budaya Asdep Segmen Pasar Personal Kemenpar Wawan Gunawan.

Yang bikin oke, para peserta lomba akan melakukan foto bawah laut tidak hanya di satu lokasi. Spot yang disiapkan banyak. Dari mulai Catalina Wreck, Pulau Wundi , Pulau Rurbas Kecil, Barracuda Point dan Pulau Owi, semua siap menyambut peserta logmba. Tidak hanya menyelam, tapi peserta juga akan diikutkan mengikuti tour wisata.

"Di hari terakhir, 4 Juli 2017, semua peserta akan ikut Land tour. Tiga lokasi wisata kami siapkan, Goa Jepang, Monumen Perang dunia Ke II, Goa 5 Kamar," paparnya

Yang hobi lari juga bisa ikutan happy. Karena di tengah acara, ada even lari Internasional Biak 10K yang siap menyapa. Dan di even ini, peserta lombanya juga datang dari luar negeri. “Banyak yang rela antre karena rutenya eksotis dan menantang. Jalurnya melintasi crossborder Papua Nugini. Yang penasaran, silakan daftar. Dijamin bakal ketagihan," kata Turbey.

Untuk mendukung suksesnya festival BMW, Dinas Pariwisata Biak telah melibatkan manajemen pengelola bandara Frans Kaisiepo PT Angkasa Pura 1 untuk membantu promosi. “Saya optimistis ajang festival BMW 2017 yang menyajikan berbagai atraksi budaya mampu menarik kunjungan
wisatawan mancanegara dan nusantara ke Biak," pungkasnya

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Esthy Reko Astuti didampingi Wawan Gunawan mengatakan, Kemenpar juga terus memberikan dukungan penuh kepada daerah yang mengedepankan calender eventnya dengan konsisten.

"Pastikan kekuatan konsep acara, keunikan, kuliner yang khas dan keramahtamahan masyarakat ditunjukkan kepada wisatawan,” kata Esthy yang juga diamini Wawan.(adv/jpnn)


Festival Budaya Biak Munara Wampasi (BMW) di Biak, Papua, bakal digelar 1-4 Juli 2017. Di sini, Anda bisa melihat budaya asli orang Papua serta beragam


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News