FHK2I Daulat Demokrat, PKS, dan PAN Pahlawan Honorer

jpnn.com - JAKARTA -- Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I) terus mengelu-elukan politisi Komisi II DPR RI khususnya Partai Demokrat, PKS, dan PAN. Forum ini malah menyebut mereka sebagai "pahlawan" honorer.
"Yang terus mendorong diadakan sisipan waktu penyelesaian honorer K2 di raker pembahasan RUU Administrasi Pemerintahan pada 24 September kemarin adalah Pak Khotibul Umam (PD), Pak Gamari Sutrisno (PKS), dan Pak Hakam Naja (PAN)," kata Ketum FHK2I Titi Purwaningsih kepada media ini, Senin (29/9).
Titi yang didamping Ketua I FHK2I Nunik Nugroho mengatakan, para politisi itu yang selalu mereka sambangi ketika di DPR RI. "Ternyata beliau-beliau benar-benar berhati mulia dan bertekad untuk ikut mendorong agar segera menyelesaikan honorer K2," pujinya.
Kalau bukan karena tekad para politisi itu kata dia, tidak mungkin di pembahasan RUU Adpem ada pembahasan tentang K2. Saat ini FHK2I tengah melakukan koordinasi di daerah untuk mempercepat verifikasi validasi (verval) data honorer K2 yang tidak lulus tes. Sebab, masih banyak daerah yang belum melakukannya. Bahkan ada kepala daerah yang menolak untuk melakukan verval. (esy/jpnn)
JAKARTA -- Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I) terus mengelu-elukan politisi Komisi II DPR RI khususnya Partai Demokrat, PKS, dan PAN. Forum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg