Fia Siap Damai dengan Nikita Mirzani
jpnn.com - JAKARTA - Setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penganiayaan di Cafe Golden Monkey Bandung, Nikita Mirzani, berupaya berdamai dengan Fia, korban peristiwa tersebut.
"Kalau soal damai kami kembalikan kepada masing-masing personalnya. Kami siap damai dan siap juga kalau proses hukum terus jalan," kata Reinhard Nainggolan, pengacara Fia, via telepon, Selasa (12/11).
Untuk saat ini pihak Fia menyatakan hanya akan bersikap pasif. Ia berharap, Nikta Mirzani segera aktif jika memang ingin menempuh jalan damai. "Kita sih pasif aja, kan aneh kalau korban yang minta damai duluan," ujarnya.
Ia juga mengungkapkan akan meminta kepolisian untuk menjembatani jalan damai tersebut. Namun dirinya tidak bisa memastikan apakah kliennya akan setuju dengan jalan damai tersebut.
"Iya seperti yang saya bilang, kami siap damai. Asalkan, kami anggap adil," terang Reinhard.(abu/jpnn)
JAKARTA - Setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penganiayaan di Cafe Golden Monkey Bandung, Nikita Mirzani, berupaya berdamai dengan Fia,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penilaian Haji Faisal Soal Aisar Khaled, Pria yang Tengah Dekat dengan Fuji
- Kasus Pemerasan Penonton DWP 2024, Propam Polri Tangkap 18 Personel
- Bayang-Bayang Anak Jahanam Segera Tayang di Bioskop, Ini Jadwalnya
- 3 Berita Artis Terheboh: Natasha Wilona Rugi Puluhan Miliar, Kimberly Ryder Ungkap Perasannya
- Dilaporkan Cucu Terkait Warisan, Ratna Sarumpaet Merespons Begini
- Bintangi Film Panggonan Wingit 2: Miss K, Cinta Laura Cerita Soal Adegan Ini