FIBA World Cup 2023: Timnas Basket Kanada Main di Indonesia, Bintang NBA Berdatangan
Pada turnamen tersebut, negara di kawasan benua Amerika itu hanya mampu menduduki peringkat kedua pada babak fase seusai kalah bersaing dengan Jerman.
Selain Kanada, Indonesia kemungkinan akan kedatangan negara-negara seperti Prancis, Australia hingga Nigeria.
Jika negara-negara tersebut jadi datang membuat Indonesia mendapat kesempatan langka dengan kedatangan pemain yang bermain di kompetisi basket tertinggi Amerika Serikat, NBA.
Rencananya hasil undian babak fase grup akan dilaksanakan pada 29 April tahun depan di Filipina.
Turnamen FIBA World Cup 2023 sendiri rencananya akan digelar mulai 25 Agustus hingga 10 September mendatang.
Indonesia sendiri telah membangun stadion basket berkapasitas 16 ribu penonton untuk menyambut peserta FIBA World Cup 2023 bernama Indonesia Arena.
Sayang pada ajang tersebut, Timnas basket Indonesia gagal tampil seusai tidak mampu lolos ke babak delapan besar FIBA Asia Cup 2022.
Pada partai 16 besar, Andakara Prastawa dan kawan-kawan tercatat menelan pil pahit dari China seusai kalah dengan skor telak 58-108.(fiba/mcr16/jpnn)
Indonesia akan kedatangan kedatangan Timnas basket Kanada pada turnamen akbar bola basket bertajuk FIBA World Cup 2023
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal
- Menpora Dito Ariotedjo Berharap Kedatangan Phil Handy ke Indonesia Membawa Dampak Baik
- Menpora Dito Apresiasi Kedatangan Harlem Globetrotters ke Jakarta
- Pukul Dallas Mavericks 4-1, Boston Celtics Juara NBA 2024
- Nobar Final NBA Tetap Semarak di Tengah Euforia EURO dan Copa America
- Final NBA, Celtics Diambang Juara Setelah Unggul 3-0 Atas Maverick
- Final NBA: 6 dari 9 Ahli Pilih Boston Celtics Ketimbang Dallas Mavericks