FIF Group Fest Hadir di Lampung, Ada Promo Khusus Buat PNS, TNI, dan Polri
jpnn.com, LAMPUNG - FIF Group Fest hadir pada 11 hingga 19 September 2021 untuk warga Lampung.
Sebelumnya di bulan yang sama ajang promo PT FIF Group itu diselenggarakan di Bangka Belitung.
Warga Lampung dapat mewujudkan impiannya tanpa harus keluar rumah, sehingga terhindar dari paparan Covid-19 yang menjadi momok dunia saat ini.
Chief Excecutive Offcier FIF Group Margono Tanuwijaya mengatakan FIF Group Fest menjadi alternatif yang tepat di kondisi pandemi ini.
Keamanan dan kenyamanan yang diberikan menjadi hal utama bagi pelanggan setia.
“Pandemi Covid-19 menjadi penyebab utama terjadinya digitalisasi besar-besaran. FIF Group Fest hadir dengan kemudahan yang dimilikinya. Kami berharap kehadirannya meningkatkan daya beli masyarakat,” kata Margono saat peresmian FIFGROUP FEST Lampung pada Sabtu (11/9).
New Motorcycle (NMC) Marketing Director FIF Group Antony Sastro Jopoetro mengatakan berbagai promo menarik khusus untuk warga Lampung hadir di FIF Group Fest kali ini.
“Setiap kegiatan FIF Group Fest yang dilaksanakan di berbagai daerah memiliki promo spesialnya tersendiri, tentu sangat sayang momen ini jika dilewatkan terlebih lagi adanya FIF Group Fest sangat meringankan pelanggan dalam mewujudkan impiannya,” kata Anton.
Ada promo khusus untuk PNS, TNI, Polri, nakes, petani, pedagang, dan pelanggan FIF Group.
- 5 Berita Terpopuler: Ada Tuntutan Pemecatan, Honorer Non-Database BKN Minta Kesempatan Kedua
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Tim Gabungan Siap Amankan 335 Gereja saat Perayaan Natal di Bali
- 59% Gen Z dan Milenial Gunakan Paylater untuk Atur Cash Flow