FIFA Bekukan Sepak Bola Peru
Rabu, 26 November 2008 – 06:47 WIB

FIFA Bekukan Sepak Bola Peru
ASUNCION - FIFA menjatuhkan hukuman berat kepada Federasi Sepak Bola Peru (FPF). Otoritas sepak bola tertinggi dunia itu melarang Peru terlibat dalam berbagai turnamen internasional FIFA.
Hukuman tersebut dijatuhkan karena pemerintah Peru ikut campur terhadap FPF. Itu bermula dari sikap IPD (institusi pemerintah Peru yang mengurusi olahraga) yang enggan mengakui Manuel Burga sebagai presiden FPF.
Baca Juga:
"FIFA memutuskan untuk melarang Peru dalam setiap aktivitas sepak bola," terang Eduardo de Luca, Sekjen Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CSF) seperti dilansir Reuters.
Dengan demikian, timnas Peru tidak bisa tampil di babak kualifikasi Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Sebenarnya, Peru sudah kehilangan peluang tampil di Piala Dunia pertama di benua Afrika. Sebab, saat ini Peru berada di posisi juru kunci klasemen penyisihan Piala Dunia 2010 Zona Conmebol.(ham/aww)
ASUNCION - FIFA menjatuhkan hukuman berat kepada Federasi Sepak Bola Peru (FPF). Otoritas sepak bola tertinggi dunia itu melarang Peru terlibat dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah