FIFA Hukum Mantan Pelatih Yunani Delapan Laga

FIFA Hukum Mantan Pelatih Yunani Delapan Laga
Mantan Pelatih Yunani, Fernando Santos. Foto: Getty Images.

jpnn.com - PARIS - FIFA selaku Federasi Sepakbola Dunia akhirnya menjatuhkan hukuman delapan pertandingan internasional terhadap mantan nahkoda timnas Yunani, Fernando Santos.

Hukuman itu diberikan setelah Santos mendapatkan kartu merah ketika Yunani bersua Kosta Rika pada babak 16 besar Piala Dunia 2014 lalu. Ketika itu, Santos terus saja terlibat pertikaian dengan perangkat pertandingan.

“Fernando Santos dijatuhi hukuman karena dianggap bersalah setelah terlibat beberapa tindakan tak menyenangkan terhadap ofisial pertandingan,” demikian bunyi pernyataan resmi FIFA di laman organisasi, Selasa (5/8).

Hukuman itu tentu menjadikan peluang Santos menukangi negara lain bakal semakin tipis. Pasalnya, dalam setahun, kesempatan sebuah negara melakukan banyak uji coba termasuk tipis.

Hingga kini, pelatih berusia 59 tahun itu belum mendapatkan pelabuhan baru dalam karirnya. Posisinya di timnas Yunani sudah digantikan Claudio Ranieri pada bulan lalu. (jos/jpnn)


PARIS - FIFA selaku Federasi Sepakbola Dunia akhirnya menjatuhkan hukuman delapan pertandingan internasional terhadap mantan nahkoda timnas Yunani,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News