FIFA Larang Ezra Walian jadi Pemain Timnas Indonesia

FIFA Larang Ezra Walian jadi Pemain Timnas Indonesia
Ezra Walian saat pertama kali bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ezra Walian dipastikan tidak bisa memperkuat Timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala AFC U-23 di Vietnam. Penyebabnya, dia disebut sudah pernah memperkuat Belanda U-17 di Piala UEFA U-17 2013 lalu.

Dalam surat FIFA ke PSSI, ditegaskan bahwa setelah mengumpulkan data terkait pindah kewarganegaraan seorang pemain, maka mereka melarang Ezra tampil untuk membela Indonesia.

"Berdasarkan data dari dokumen yang kami terima, Ezra Walian tidak berhak meminta berpindah asosiasi karena dia pindah kewarganegaraan Indonesia setelah bermain dalam laga internasional di kompetisi resmi sebagai perwakilan Belanda," bunyi surat FIFA.

BACA JUGA: Kualifikasi Piala AFC U-23, Indonesia vs Thailand: Wajib Tiga Poin

Aturan itu mengacu kepada aturan FIFA terkait perpindahan kewarganegaraan pemain. Di pasal 5 ayat 2 Statuta FIFA, seorang pemain yang pernah membela sebuah negara pada kompetisi resmi, tidak berhak untuk membela asosiasi lain pada pertandingan internasional.

Dalam Statuta FIFA tentang status pemain yang berganti asosiasi, disebutkan bahwa pemain hanya boleh sekali berganti kewarganegaraan sehingga dia diperkenankan membela negara lain dalam pertandingan internasional.

Aturan itu pun ada syarat yang harus dipenuhi, yakni pemain bersangkutan tidak pernah bermain di pertandingan resmi Level A bersama asosiasi sebelumnya, walaupun hanya sebagai pemain pengganti.

BACa JUGA: Timnas U-23 Indonesia vs Thailand: Rachmat Irianto Video Call Sebelum Tanding

Berdasar aturan FIFA, Ezra Walian dipastikan tidak bisa memperkuat Timnas U-23 Indonesia di ajang Kualifikasi Piala AFC U-23.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News