FIFA Sambut Baik Rekonsiliasi PSSI-KPSI
Kamis, 21 Februari 2013 – 22:56 WIB

FIFA Sambut Baik Rekonsiliasi PSSI-KPSI
JAKARTA -- Federasi sepakbola tertinggi dunia FIFA menyambut baik upaya rekonsiliasi PSSI dan KPSI yang difasilitasi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo. Hal tersebut diungkapkan langsung Presiden FIFA Sepp Blatter melalui surat elektronik kepada Roy Suryo.
E-mail tertanggal 20 Februari 2013, tersebut mengungkapkan dua hal penting. Pertama, Presiden FIFA mengkonfirmasi surat Roy kepada FIFA tentang hasil pertemuan Kemenpora, PSSI dan KPSI pada 18 Februari lalu.
Seperti diketahui hasil pertemuan 18 Februari itu adalah pelaksanaan kongres pada 17 Maret dengan voter Solo.
Hal kedua yang disampaikan Blatter adalah ucapan semoga rekonsiliasi yang sedang berlangsung di Indonesia bisa berjalan sukses. "Wishing you good luck and success for this reconsiliation process," harap Blatter dalam suratnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Federasi sepakbola tertinggi dunia FIFA menyambut baik upaya rekonsiliasi PSSI dan KPSI yang difasilitasi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025