Filipina Bantai Laos 4-1
jpnn.com - HANOI - Filipina tampil impresif pada laga perdana Grup A Piala AFF 2014. Tim berjuluk The Azkals itu sukses menumbangkan Laos dengan skor 4-1 (2-1) di My Dinh Stadium, Hanoi, Sabtu (22/11).
Namun, Laos unggul terlebih dahulu melalui gol yang dijaringkan Khampheng Sayavutth ketika pertandingan baru berlangsung 21 menit. Tapi, gol itu justru langsung mendongkrak permainan Filipina.
Hasilnya, Filipina mampu menyamakan kedudukan lewat gol yang dijaringkan Simone Rota pada menit ke-40. Memanfaatkan sepak pojok Manuel Ott, Rota tak kesulitan menanduk bola untuk menggetarkan jala gawang Laos.
Filipina berbalik unggul setelah Phil Younghusband mencetak gol sesaat sebelum babak pertama usai. Saat itu, Younghusband berhasil memanfaatkan umpan Jery Lucena.
Patrick Reichelt menjadi bintang Filipina setelah mencetak dua gol pada menit ke-77 dan 88. Berkat kemenangan itu, Filipina kokoh di puncak klasemen dengan koleksi tiga angka. Sementara, Laos terpuruk di dasar klasemen. (jos/jpnn)
HANOI - Filipina tampil impresif pada laga perdana Grup A Piala AFF 2014. Tim berjuluk The Azkals itu sukses menumbangkan Laos dengan skor 4-1 (2-1)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Alasan Persib Tak Aktif Berburu Pemain di Jendela Transfer Paruh Musim
- Persib Vs Dewa United, Para Pemain Baru Siap Beraksi
- Amad Diallo Cetak Hattrick, Pelatih MU Enggan Beri Pujian Berlebihan
- Real Madrid vs Celta Vigo: 2 Gol Endrick Bantu Los Blancos ke Perempat Final Copa del Rey
- MotoGP 2025: Aprilia Perkenalkan Livery Terbaru, Jorge Martin Pamer Ambisi
- India Open 2025: Motivasi Jorji Memukul Jago Tuan Rumah