Filipina vs Indonesia: Janji Shin Tae Yong, Laga Mirip Final

jpnn.com - MANILA – Filipina vs Indonesia: Janji Shin Tae Yong, Laga Mirip Final.
Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022 jika mampu menahan imbang atau menang atas tuan rumah Filipina pada laga terakhirnya di Grup A di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Senin (2/1) mulai pukul 20.30 waktu setempat atau 19.30 WIB.
Indonesia menjadi juara grup A jika menang besar dengan selisih gol melampaui Thailand yang akan menghadapi Kamboja pada hari yang sama.
Saat ini Indonesia berada di peringkat kedua Grup A dengan tujuh poin dari tiga laga (selisih gol +8).
Thailand memuncaki klasemen juga dengan tujuh poin dari tiga laga, tetapi unggul selisih gol (+9).
Kamboja peringkat ketiga dengan enam poin (tiga laga, selisih gol +4), disusul Filipina dengan tiga poin dari tiga laga (selisih gol -1) dan Brunei Darussalam di dasar klasemen dengan nol poin dari empat laga (selisih gol -20).
Adapun Filipina dan Brunei Darussalam sudah dipastikan tersingkir dari Piala AFF 2022.
Shin Tae Yong: Kami Tak Mau Menghindari Tim Terbaik
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menegaskan bahwa skuadnya siap melawan kesebelasan mana pun apabila tim Garuda lolos ke semifinal Piala AFF 2022.
Shin Tae Yong berkomentar jelang pertandingan Piala AFF 2022, Filipina vs Indonesia. Katanya, Timnas Indonesia akan tampil mirip di laga final.
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes