Filipina vs Indonesia, Kombes Sumardji: Kalau Sekarang, Jangan Coba-coba
jpnn.com - MANILA - Filipina vs Indonesia, Kombes Sumardji: Kalau Sekarang, Jangan Coba-coba.
Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina pada laga terakhirnya di Grup A Piala AFF 2022 pada Senin (2/1) di Stadion Rizal Memorial, Manila.
Pertandingan tersebut penting bagi Indonesia karena akan menentukan langkah ke fase berikutnya.
Manajer Timnas Indonesia Kombes Pol Sumardji menegaskan bahwa semua pemain di skuadnya dilarang aktif di media sosial selama berkompetisi di Piala AFF 2022.
"Saya melarang pemain untuk up (mengunggah, red) pemberitaan tentang dirinya, selebrasi dan sebagainya di media sosial," ujar Sumardji dalam perbincangan dengan pewarta di Manila, Filipina, Sabtu (31/12).
“Mereka baru bisa mengunggah apapun sepuasnya di media sosial kalau berhasil menjadi juara Piala AFF 2022. Kalau sekarang, jangan coba-coba,” sambungnya.
Pria berusia 50 tahun itu menjelaskan, kebijakan tersebut dikeluarkan agar pemain fokus menghadapi pertandingan demi pertandingan.
Sumardji menegaskan akan memberikan sanksi moral terhadap pemain yang melanggar.
Simak peringatan dari Kombes Sumardji jelang laga Filipina vs Indonesia, pertandingan di Grup A Piala AFF 2022.
- Arab Saudi Jadi Korban, Bahrain Mengancam Timnas Indonesia
- Shin Tae Yong Parkir 2 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Klub Bundesliga Tertarik dengan Kevin Diks, tetapi Ini Syaratnya
- Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Menyimpan 2 Mimpi Besar
- Setelah Mengalahkan Timnas Indonesia, Bintang Filipina Dilepas Madura United
- Jay Idzes: Suporter Timnas Indonesia Ada di Level Berbeda