Filipina vs Indonesia: Tuan Rumah Kerahkan Suporter, Ada yang Diberi Tiket Gratis

jpnn.com, MANILA - Tak mau kalah dengan Timnas Indonesia, Filipina mengerahkan suporternya untuk hadir langsung ke Rizal Memorial Stadium.
Selain menjual tiket kepada para penggemarnya, Filipina juga membagikan tiket untuk anak-anak kecil dan warga sekitar stadion, Senin (2/1) malam.
Sesaat sebelum pertandingan, terlihat ada mobilisasi dan pembagian tiket yang dilakukan oleh pihak tuan rumah kepada anak-anak dan warga.
"Ini pintu masuknya dari mana, lewat mana. Mana bendera," tanya beberapa anak tersebut.
Kemudian, pria yang membagian tiket langsung mengarahkan suporter dadakan itu menuju pintu masuk stadion.
Sejatinya, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Manila juga mengerahkan WNI di Filipina untuk menonton.
Bedanya, Indonesia bertindak sebagai tim tamu, sedangkan Filipina tuan rumah.
Jadi, wajar Indonesia mengerahkan suporternya karena Skuad Garuda sedang berada di negara orang.
Timnas Indonesia mendapatkan dukungan dari WNI yang berada di Manila, sementara Filipina terlihat membagikan tiket gratis untuk mendatangkan suporter ke stadion
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes