Film Pemukiman Setan, Karya Terbaru dari Charles Gozali

jpnn.com, JAKARTA - MAGMA Entertainment dan Rapi Films tengah bersiap merilis film terbaru berjudul Pemukiman Setan.
Menjelang penayangan film tersebut, teaser trailer dan poster yang menggambarkan sisi horor pun dirilis.
Dalam teaser poster bernuansa merah dan hitam ini terlihar sebuah rumah dan sosok wanita yang menambah suasana mencekam.
Dalam teaser trailer film horor ini juga dapat disaksikan bagaimana sebuah rencana berakhir dengan hal yang tak terduga dan mengancam nyawa.
“Welcome to Hell” kalimat yang tertera di teaser poster film Pemukiman Setan menjadi kata sambutan, menandakan film ini siap menyambut penonton dengan pengalaman berbeda.
Disutradarai oleh Charles Gozali, film ini akan mengajak penontonnya pada sebuah misi menguak sebuah misteri yang mengancam keselamatan semua orang.
"Setelah (film) Qodrat, saya bersama tim berusaha untuk membuat sesuatu yang berbeda, namun, tetap menghadirkan rasa horor," ujar Charles Gozali, dalam keterangannya, Selasa (21/11).
Peraih penghargaan Sutradara Terpuji Festival Film Bandung 2023, ini mengakatan Pemukiman Setan hadir menjadi sebuah tontonan dengan sentuhan-sentuhan baru.
Film horor Pemukiman Setan menjadi karya terbaru dari sutradara kondang Charles Gozali.
- Debut di Film Muslihat, Tata Janeeta Cerita Soal Karakter Hingga Tantangan
- Film Pabrik Gula Sukses Tampil Perdana di Amerika
- Jalan Pulang, Perjuangan Seorang Ibu di Tengah Teror Mencekam
- Bakal Tayang di Amerika, Film Pabrik Gula Dirilis Dalam 2 Versi
- Dibintangi Asmara Abigail Hingga Tata Janeeta, Film Muslihat Tayang 17 April
- Satu Proyek dengan Kekasih, Kevin Julio: Aku Banyak Belajar