Final EURO 2020: Anak Roberto Mancini Sempat Kehilangan Kursinya di Stadion Wembley, Kok Bisa?
jpnn.com, LONDON - Ada cerita unik sekaligus menjengkelkan saat Final EURO 2020 yang mempertemukan Italia melawan Inggris di Stadion Wembley, London, Senin (12/7) dini hari WIB.
Anak pelatih Italia Roberto Mancini, yakni Andrea harus pasrah kursi vip miliknya di Wembley diduduki banyak penggemar Inggris yang tak memegang tiket resmi.
Kericuhan memang sempat terjadi di depan stadion saat banyak fan The Three Lions yang memaksa masuk meski tak memiliki tiket. Namun, beberapa diantara mereka ternyata berhasil menembus blokade yang dibuat pihak keamanan.
"Ada kekacauan dengan fan tanpa tiket, bahkan mereka mengambil kursi saya. Jadi saya menonton babak pertama di tangga stadion," ungkap Andrea Mancini kepada sky sports.
"Untungnya saya menemukan tempat lain di babak kedua, dan sepertinya itu membawa keberuntungan," tambahnya.
Andrea Mancini menyebut Stadion Wembley punya memori tersendiri buat ayahnya, Roberto Mancini.
Ia ingat betul jika Mancini senior sempat mengalami kekalahan saat memainkan laga final di stadion yang terletak di London ini, yaitu saat melawan Barcelona di Liga Champions 29 tahun silam.
Namun, ia ikut senang ketika ayahnya berhasil menebus kegagalannya itu dengan membawa Italia menjuarai EURO 2020 di Wembley.
Ada cerita unik saat anak Roberto Mancini merasa kebingugan dengan situasi di Stadion Wembley. Begini ceritanya
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Dipecat Arab Saudi, Roberto Mancini CLBK dengan Timnas Italia?
- Gegara Ini Roberto Mancini Terancam Dipecat Arab Saudi
- Arab Saudi Ditahan Imbang Timnas Indonesia, Roberto Mancini Menyalahkan Ini
- Begini Siasat Roberto Mancini untuk Menghadapi Timnas Indonesia
- Shin Tae Yong Tak Takut Meski Arab Saudi Diasuh Mantan Pelatih Manchester City