Final Kejurnas Voli Junior 2023: Tim Putra dan Putri Jawa Barat Mengawinkan Gelar
jpnn.com, JAKARTA - Tim putra dan putri Jawa Barat mengawinkan gelar juara Kejurnas Voli Junior 2023.
Dalam laga yang digelar di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Minggu (17/12), Jawa Barat tampil digdaya.
Dari sektor putri tim asuhan Octavian itu mampu menang dengan skor telak 3-0 (25-14, 25-22, 25-20) melawan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kemenangan Aulia Suci Nurfadila dan kawan-kawan di laga ini menjadikan tim Jawa Barat mempertahankan gelar juara.
Pada edisi 2022 silam, Jawa Barat naik podium tertinggi seusai mengalahkan Jawa Timur dengan skor 3-1 (22-25, 27-25, 31-29, 25-21).
Pelatih tim voli putri Jawa Barat, Octavian menilai anak asuhannya unggul pengalaman dari tim asal kota Pelajar tersebut.
Tercatat beberapa pemain Jawa Barat seperti Aulia Suci Nurfadilah, Salsabila Dara Putri, Alya Regifa Fahira, dan Azzahra Dwi Febyane sudah memiliki pengalaman bermain di Proliga.
Hal tersebut menjadi keuntungan buat tim Jawa Barat sehingga dalam kondisi sulit para pemain bisa tetap tenang.
Tim putra dan putri Jawa Barat mengawinkan gelar juara Kejurnas Voli Junior 2023
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Hujan Deras, Sejumlah Ruas Jalan di Cikarang Bekasi Tergenang, Begini Kondisinya
- Pajero Seruduk PKL di Kosambi Bandung, Begini Kronologi Kejadian
- Tomo Bridgestone Area Jawa Barat Luncurkan Program Promo Akhir Tahun 2024
- Lokasi Produksi Gas Elpiji Oplosan di Indramayu Digerebek, 5 Orang Ditangkap
- Tepung Terigu Oplosan Banyak Beredar di Jawa Barat, Waspada