Final SEA Games 2019: Timnas Indonesia Mewaspadai 2 Mesin Gol Vietnam
jpnn.com, MANILA - Final SEA Games 2019 Filipina cabang olahraga sepak bola akan mempertemukan Timnas Indonesia vs Vietnam, Selasa (10/12).
Bek Timnas Indonesia Firza Andika mengatakan, barisan pertahanan skuatnya mewaspadai dua penyerang Vietnam Ha Duc Chinh dan Nguyen Tien Linh.
"Kami akan mengantisipasi pergerakan mereka. Jangan sampai mereka atau pun pemain Vietnam lain mencetak gol," ujar Firza usai berlatih di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Senin (9/12).
Firza paham bahwa Ha Duc Chinh dan Nguyen Tien Linh merupakan duet penyerang paling berbahaya di SEA Games 2019 saat ini.
Di ajang SEA Games 2019, Duc Chinh melesakkan delapan gol dan Tien Linh enam gol. Duc Chinh pun sementara menjadi pencetak gol terbanyak, sama dengan torehan penyerang Timnas Indonesia Osvaldo Haay.
"Kami harus berkonsentrasi penuh sepanjang pertandingan. Kalau bisa jangan sampai kebobolan terlebih dahulu karena kami butuh kemenangan demi medali emas," kata Firza.
Firza sendiri tidak bermain saat Indonesia ditaklukkan Vietnam dengan skor 1-2 di laga Grup B SEA Games 2019. Ketika itu dia masih dalam pemulihan cedera pergelangan kaki yang dideritanya.
Bek kiri berusia 20 tahun itu baru kembali tampil saat Indonesia melawan Myanmar di semifinal SEA Games 2019. Meski tidak bermain penuh, Firza membantu Indonesia menang 4-2.
Jelang Final SEA Games 2019 Timnas Indonesia vs Vietnam, Firza Andika menyebut dua penyerang calon lawan yang harus diwaspadai.
- Shin Tae Yong Sebut Rafael Struick Tak Maksimal di ASEAN Cup Karena Kelelahan
- Albert Capellas Tegaskan Filipina Layak ke Semifinal ASEAN Cup 2024
- Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup 2024, Erick Thohir Bakal Evaluasi Total
- Piala AFF 2024: Timnas Indonesia Gagal Penuhi Target, PSSI Evaluasi Shin Tae Yong?
- Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup, Pelatih Harus Bertanggung Jawab
- Ternyata Ini Target PSSI untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2024