Final Thomas Cup 2022: Bocah Ajaib India Mengamuk, Anthony Ginting Tersungkur
jpnn.com, BANGKOK - Anthony Sinisuka gagal menyumbang poin perdana di final Thomas Cup 2022 bagi Indonesia setelah takluk dari tunggal India, Lakshya Sen.
Pebulu tangkis asal Cimahi itu kalah rubber game 21-8, 17-21, 16-21 pada laga yang bergulir di Impact Arena, Thailand, Minggu (15/5).
Pada gim pertama, berkali-kali pukulan Ginting membuat Lakshya Sen jatuh bangun. Sempat terlibat permain alot hingga skor 6-6, wakil Indonesia kemudian melesat 9-6 dan menutup interval 11-7.
Selepas jeda, Ginting mempercepat tempo permainannya. Hal itu benar-benar membuat Lakhsya kesulitan mengembangkan permainan.
Alhasil, alumni SGS Bandung itu terus melesat 14-7 dan menutup gim pertama 21-8.
Memasuki gim kedua, Sen mencoba mengubah pola permainnya. Bocah ajaib India itu lebih berani menyerang. Hasilnya cukup efektif karena dia mampu unggul 6-3 dalam tempo yang relatif singkat.
Pemain ranking sembilan dunia itu akhirnya menutup interval kedua dengan keunggulan 11-7.
Seusai rehat, Ginting perlahan bangkit. Poin demi poin dia kumpulkan untuk menipiskan skor menjadi 11-12. Sayang, Sen kembali menjauh 16-13 dan menutup gim kedua dengan kemenangan 21-17.
Anthony Sinisuka Ginting gagal menyumbang poin bagi Indonesia di final Thomas Cup 2022 seusai takluk dari bocah ajaib India
- Indonesia Masters 2025: Deretan Unggulan Mundur, Ada Wakil Merah Putih Diuntungkan
- Anthony Sinisuka Ginting Absen di Indonesia Masters 2025, Alasannya Bikin Ngilu
- Anthony Sinisuka Ginting Mundur dari Indonesia Masters 2025
- Shi Yu Qi Mundur dari India Open 2025
- Anthony Sinisuka Ginting Cedera, Indonesia Hanya Mengirim 5 Wakil di India Open 2025
- India Open 2025: Kabar Buruk soal Anthony Sinisuka Ginting