Finalis Piala Konfederasi, Galang Solidaritas Untuk Mandela
Senin, 01 Juli 2013 – 07:34 WIB

Finalis Piala Konfederasi, Galang Solidaritas Untuk Mandela
SESAAT sebelum final piala konfederasi 2013 yang digelar FIFA, sepakbola menunjukan bahwa mereka menjadi pemersatu dunia. Dimana seluruh pelatih dan pemain kedua finalis, Brasil dan Spanyol, melakukan aksi solidaritas untuk Nelson Mandela.
Mandela, tokoh anti apartheid dan pemenang hadia nobel perdamaian, saat ini masih berada dalam kondisi kritis karena infeksi paru-paru. Mantan Presiden Afrika Selatan 1994-1999, digambarkan tengah menjalani masa-masa kritis meski Presiden Jacob Zuma mengumumkan kondisi Mandela kian membaik.
Presiden FA Brasil, Jose Maria Marin dan Presiden FA Spanyol Angel Maria Villar Llona bergabung dengan Presiden FIFA Joseph S. Blatter dalam sebuah upacara presentasi khusus, di mana semua pemain finalis piala konfederasi menandatangani baju baju tim nasional mereka. Nantinya baju ini akan diserahkan ke Tokyo Sexwale, yang mewakili Yayasan Nelson Mandela. Sebelum kemudian diserahkan kepada Mandela.
"Kekuatan permainan paling populer di dunia ini mencintai anda begitu banyak. Dengan sikap ini, kami ingin anda tahu bahwa kami banyak memikirkan dan berdoa untuk anda," kata Blatter menyampaikan pesan untuk Mandela.(afz/jpnn)
SESAAT sebelum final piala konfederasi 2013 yang digelar FIFA, sepakbola menunjukan bahwa mereka menjadi pemersatu dunia. Dimana seluruh pelatih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Target Realistis PSSI saat Timnas Indonesia Bertamu ke Australia
- Jeda Liga 1, Momentum Persib Bandung Mengisi Bensin
- MotoGP 2025: Podium Pertama, Marc Marquez Masuk Buku Sejarah
- Gila! Sebegitu Perjuangan Marc Marquez Menjuarai Race MotoGP Argentina
- Australia vs Indonesia, Thom Haye tak Ingin Garuda Hanya Meraih Hasil Imbang
- OSO Terpilih Aklamasi Jadi Ketua Umum KKI Periode 2025-2029