Finalis PPI Kampanye Batik di Bundaran HI
Rabu, 30 September 2009 – 21:46 WIB

Finalis PPI Kampanye Batik di Bundaran HI
JAKARTA - Semua finalis Puteri Indonesia 2009 akan melakukan kampanye dengan memakai busana batik pada 2 Oktober 2009. Mereka tepatnya akan mempertontonkan pakaian asli Indonesia itu lokasi Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat. "Selain itu, para finalis juga akan melakukan kegiatan untuk meningkatkan kepedulian sosial terhadap penyakit lepra, dengan membagikan jarum penguji lepra Needle of Hope di Bundaran HI," cetusnya.
"Memang, bertepatan dengan pencanangan batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia oleh UNESCO (badan PBB bidang budaya, Red), para finalis Puteri Indonesia akan melakukan kampanye dengan menggunakan batik nusantara yang beraneka ragam," kata Ketua Dewan Juri Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) XIV/2009, Kusumadewi Sutanto, di Jakarta, Rabu (30/9).
Menurut Kusumadewi pula, kampanye batik itu bertujuan untuk lebih menyuarakan seni batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia yang wajib dilestarikan. Tujuannya tentu saja, agar kekayaan bangsa itu tidak punah dan tetap menjadi warisan untuk generasi mendatang.
Baca Juga:
JAKARTA - Semua finalis Puteri Indonesia 2009 akan melakukan kampanye dengan memakai busana batik pada 2 Oktober 2009. Mereka tepatnya akan mempertontonkan
BERITA TERKAIT
- PT Bali Ragawisata Digugat Pailit ke PN Jakpus, Salah Satunya Diajukan Pemegang Saham
- PNM dan KemenPPPA Edukasi Gizi dan Kemandirian Perempuan di Hari Kartini
- Kecam Kekerasan Aparat, Jurnalis Gelar Aksi Kamisan di Depan Polda Jateng
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Pelindo Ungkap Soal Kemacetan Panjang di Tanjung Priok
- Presiden Prabowo Sudah Mengesahkan RUU TNI, Tetapi Tak Bisa Diakses di JDIH