Fiorentina Kehilangan Gomez Tiga Pekan

jpnn.com - FIRENZE - Kabar buruk menghampiri markas Fiorentina. Tim berjuluk La Viola itu tak akan bisa menggunakan tenaga striker andalan Mario Gomez selama tiga pekan ke depan.
Petaka itu terjadi setelah Gomez mengalami cedera paha yang cukup parah. Musim lalu, pemain asal Jerman itu juga jarang bermain setelah dihantam cedera lutut yang berkepanjangan.
“Gomez mengalami masalah dengan paha kanannya. Dia akan absen selama tiga pekan karena masalah itu,” demikian tulis Football Italia, Selasa (23/9).
Dengan cedera itu, Fiorentina kemungkinan besar bakal kehilangan Gomez dalam enam hingga tujuh laga di semua kompetisi. Selain itu, Gomez juga tak akan bisa membela Jerman pada laga internasional Oktober mendatang.
Cedera itu tentu membuat pelatih Fiorentina, Vincenzo Montella pusing tujuh keliling. Pasalnya, stok lini depan La Viola saat ini semakin minim. Sebelumnya, Fiorentina sudah kehilangan Giuseppe Rossi yang mengalami cedera lutut parah dan harus absen selama empat bulan. (jos/jpnn)
FIRENZE - Kabar buruk menghampiri markas Fiorentina. Tim berjuluk La Viola itu tak akan bisa menggunakan tenaga striker andalan Mario Gomez selama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025