Firli Bahuri dan Johanis Tanak Kabur Lewat Pintu Khusus, Dewas pun Bungkam soal Pemeriksaan, Hmm
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri dan Wakil Ketua KPK Johanis Tanak tidak masuk dan keluar dari pintu utama Gedung ACLC, Jakarta Selatan, Rabu (12/4).
Mereka kabur melalui pintu khusus, berbeda dengan kedatangan pimpinan KPK lainnya, seperti Nawawi Pomolango, Nurul Ghufron, dan Alexander Marwata.
Kelima pimpinan KPK itu diperiksa secara bergantian mengenai laporan Brigjen Endar Priantoro.
Dewas KPK telah mengambil keterangan lima pimpinan KPK itu.
“Sudah semua (diklarifikasi),” kata anggota Dewas Albertina Ho seusai memimpin sidang pemeriksaan di Gedung ACLC KPK.
Albertina Ho mengatakan tidak bisa membocorkan materi klarifikasi yang ditanyakan kepada lima pimpinan KPK itu.
“Sudah semua pokoknya dari pagi sampai sore,” kata dia.
Dia menerangkan rahasia materi klarifikasi memang sudah menjadi protap Dewas dalam melakukan pemeriksaan.
Firli Bahuri dan pimpinan KPK lainnya diperiksa Dewas terkait laporan Brigjen Endar.
- Usut Kasus Korupsi di Pemprov DKI, KPK Periksa Pemilik KJPP Wisnu Junaidi dan Rekan
- Soal Jet Pribadi Kaesang, Hasto: Ada Pihak yang Coba Mengendalikan KPK
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Inilah Putusan KPK soal Penggunaan Jet Pribadi Kaesang bin Jokowi
- KPK Sarankan Semua Pihak Profesional Saat Tangani PK Mardani Maming
- Debat Pilgub Jateng: Andika Sebut Indeks Demokrasi dan Pelayanan Publik Menurun