Firman: Beckham Juga Pernah Gagal
Jumat, 31 Desember 2010 – 06:43 WIB

Foto: Dok.JPPhoto
GAGAL mencetak gol penalti ke gawang Malaysia di babak final leg kedua kemarin malam benar-benar membuat Firman Utina bersedih. Predikat pemain terbaik yang disematkan padanya seolah tidak ada artinya. Kapten tim Garuda itu sungguh terpukul. Gelandang asal Sriwijaya FC itu mengungkapkan, sebelum melakukan eksekusi, dirinya sudah menawarkan kepada pemain lainnya. Tapi mereka tidak ada yang bersedia. "Sebelumnya, saya sudah menawarkan kepada pemain lain untuk mengambilnya. Tapi semua kembali lagi ke saya. Karena tidak ada yang bersedia, otomatis saya harus mengambil itu. Kalau saya tidak mengambil siapa lagi yang akan menendang," ungkap Firman.
"Saya sangat kecewa dan saya rasa semua juga kecewa. Itu sangat memukul hati saya," kata Firman saat ditemui media di Hotel Sultan, Jakarta, kemarin siang (30/12). Dia mangaku tidak menyalahkan jika ada pihak yang menyalahkan dirinya atas kegagalan Indonesia menjadi juara Piala AFF 2010. Tapi, perasaan kecewa karena gagal mengeksekusi penalti, menurut Firman, bukan hanya dialaminya sendiri sebagai pesepak bola profesional.
Baca Juga:
Kegagalan mengeksekusi penalti bukanlah hal yang aneh, apalagi dalam tekanan yang sangat tinggi. Pemain kaliber dunia pun, lanjut Firman, pernah gagal. "Saya rasa semua pemain akan merasakan seperti itu (kecewa). Pemain sekelas (David) Beckham, Ronaldinho, maupun Cristiano Ronaldo juga pernah gagal," lanjutnya.
Baca Juga:
GAGAL mencetak gol penalti ke gawang Malaysia di babak final leg kedua kemarin malam benar-benar membuat Firman Utina bersedih. Predikat pemain
BERITA TERKAIT
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?
- Pelatih Persija Jakarta: Kartu Merah Gajos Tidak Adil
- Menghadapi Persib Bandung, Pelatih Semen Padang: Hasil Tidak Penting
- Liga 1: Persib Mewaspadai Kebangkitan Semen Padang