Firman Membaik, El Loco Mengkhawatirkan
Jumat, 24 Desember 2010 – 07:56 WIB

PULIH - Firman Utina (depan), saat berlatih bersama tim di sesi latihan akhir timnas Garuda di Senayan, Kamis (23/12), sebelum berangkat ke Malaysia. Foto: Randy Tri Kurniawan/RM.
JAKARTA - Bayang-bayang cedera masih terus menghantui timnas Indonesia jelang laga final Piala AFF 2010, pada 26 dan 29 Desember mendatang. Itu seiring cedera pangkal paha kanan yang dialami oleh Christian Gonzales dalam latihan terakhir timnas, kemarin pagi (23/12).
Pemain naturalisasi asal Uruguay tersebut menambah deretan nama penggawa tim Garuda yang rawan cedera. Sebelumnya, Firman Utina dan Oktovianus Maniani juga telah mengalami cedera.
Karena itu, dalam sesi latihan terakhir timnas kemarin pagi, Gonzales terlihat tidak berlatih bersama pemain-pemain lainnya. Dia berlatih sendiri di pinggir lapangan, bersama fisioterapis Mathias Ibo.
Menurut Mathias, cedera yang dialami oleh El Loco - julukan Cristian Gonzales - tidaklah terlalu parah. Mathias yakin, dengan istirahat yang cukup dan penanganan yang benar, maka striker Persib Bandung itu kemungkinan besar bisa ditampilkan saat first leg final, pada Minggu (26/12) mendatang.
JAKARTA - Bayang-bayang cedera masih terus menghantui timnas Indonesia jelang laga final Piala AFF 2010, pada 26 dan 29 Desember mendatang. Itu seiring
BERITA TERKAIT
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?