Firman Utina: Siapa Saja Pelatihnya Kami Siap
Senin, 18 Maret 2013 – 12:19 WIB
JAKARTA -- Pergantian pelatih Timnas Indonesia dari Luis Manuel Blanco ke Rahmad Dharmawan ikut ditanggapi oleh Firman Utina. Pemain yang kini membela Persib Bandung itu mengaku tidak mempermasalahkan pergantian pelatih.
"Siapa saja pelatihnya kami terima. Yang pasti di sini kami hanya fokus latihan dan mengikuti seleksi agar bisa masuk ke skuad utama timnas untuk melawan Arab Saudi nanti," beber Firman saat ditemui di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Senin (18/3).
Baca Juga:
Firman mengungkapkan tidak mau ambil pusing dalam kisruh yang melanda timnas. Pemain, kata dia, hanya fokus berlatih dan konsentrasi ke pertandingan.
"Kita ini pemain. Fokus saja sama latihan. Tidak usah pro ke sana atau ke sini. Jangan sampai konsentrasi pemain terganggu karena urusan seperti itu. Siapapun pelatihnya kita terima sajalah dan jalani semua prosesnya," jelasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Pergantian pelatih Timnas Indonesia dari Luis Manuel Blanco ke Rahmad Dharmawan ikut ditanggapi oleh Firman Utina. Pemain yang kini membela
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Belum Bisa Taklukkan Kunlavut Vitidsarn, Ginting Ungkap Penyebabnya
- Malaysia Open 2025: Putri KW dan Lanny/Fadia Selamatkan Wajah Indonesia
- Pelita Jaya Berambisi Pertahankan Gelar IBL dan Moncer di BCL 2025
- Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia