Firza Andika Dipastikan Bisa Gabung Timnas di Piala AFF U-22
Firza sendiri baru akan bergabung dengan klub barunya itu setelah Piala AFF U-22 yang akan dilaksanakan pada 17-26 Februari 2019. Setelah itu, tenaganya masih dibutuhkan untuk kualifikasi Piala AFC U-23 yang bakal dimainkan di Vietnam pada 22-26 Maret.
Di sisi lain, Pelatih timnas U-22 Indra Sjafri menerangkan bangga Firza bisa bergabung bersama tim Eropa. Dia semakin yakin bahwa bakat-bakat Indonesia bisa berkembang pesat jika memang mendapat program latihan yang benar. ’’Ini kan memang yang jadi tujuan saya di timnas. Menyiapkan generasi yang bisa bermain di Eropa,’’ paparnya.
Mengenai jadwal, sejauh ini dirinya masih belum mengerti. Masih harus berkomunikasi lagi dengan AFC Tubize. ’’Belum ada jadwal yang saya terima. Saya menyerahkan sepenuhnya kepada PSSI untuk itu,’’ ucapnya. (rid/ham)
Empat pemain Timnas Indonesia U-22 yang bermain di luar negeri hingga hari ini belum bisa bergabung dalam pemusatan latihan.
Redaktur & Reporter : Budi
- PSBS Biak Vs Persija Jakarta: Si Macan akan Mati-matian
- Mau Ikut Menyambut Kedatangan Timnas Indonesia U-22 di Bandara? Ini Jadwalnya
- Tekad Kuat Firza Andika Jelang Laga Persib vs Persija
- Pemain Sembuh dari Demam, Persija Makin Siap Lawan Persikabo 1973
- Komentar Firza Andika Setelah Masuk Skuad SEA Games 2021
- Daftar Bek Sayap Persija di Timnas U-23 SEA Games Sejak 2011, Ada Nama Firza Andika