Fitri Salhuteru Ajak Masyarakat Kawal Sidang Kasus Nikita Mirzani
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Fitri Salhuteru mengajak masyarakat untuk mengawal sidang kasus sahabatnya, Nikita Mirzani.
Dia menilai semua bisa belajar tentang penegakan hukum di negeri ini, khususnya kasus UU ITE.
"Agar kita semua belajar dan tahu bagaimana penegak hukum memutuskan kasus ITE yang sedang dijalani Nikita," ungkap Fitri Salhuteru melalui akun miliknya di Instagram, Rabu (2/11).
Pengusaha kondang itu berharap sidang kasus Nikita Mirzani bisa segera digelar.
Fitri Salhuteru ingin masalah tersebut bisa segera selesai.
"Semoga segera dilimpahkan agar kita semua tidak gaduh membahas pro dan kontra penahanan Nikita," tambah Fitri Salhuteru.
Adapun Nikita Mirzani ditahan di Rutan Serang sejak Selasa (25/10).
Dia ditahan terkait kasus pencemaran nama baik atas laporan Dito Mahendra.
Selebritas Fitri Salhuteru mengajak masyarakat untuk mengawal sidang kasus sahabatnya, Nikita Mirzani.
- Respons Ayah Vadel Badjideh Disebut Miskin oleh Nikita Mirzani
- 3 Berita Artis Terheboh: Buku Nikah Rizky Febian Bodong, Polisi Periksa 5 Saksi
- Kasus Anak Nikita Mirzani, Polisi Periksa 5 Saksi Penting
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Ungkap Kriteria Calon Mantu, Denny Sumargo Menyesal
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Ogah Punya Mantu Vadel Badjideh, Keluarga Raffi Berduka
- Nikita Mirzani: Mantu Saya Enggak Boleh Sejenis Siluman